Akuntansi

Pendampingan Pengelolaan SiMDA Keuangan Tahun Anggaran 2017 pada BPKAD Kota Bekasi

Kota Bekasi (20-07-2017), Bidang Akuntansi BPKAD Kota Bekasi menyelenggarakan kegiatan Pendampingan Pengelolaan SiMDA Keuangan Tahun Anggaran 2017 pada BPKAD Kota Bekasi bertempat di Lab Simda BPKAD, yang terbagi menjadi 2 sesi, yaitu sesi 1 pada pukul 08.30 s.d 12.00 WIB dan sesi 2 pada pukul 12.30 s.d 16.00 WIB. Rapat tersebut mengundang seluruh Pejabat Penatausahaan Keuangan (PPK) OPD dan penyusun laporan keuangan OPD di lingkungan Pemerintah Kota Bekasi. Pada rapat tersebut, turut menjadi pembicara adalah Ibu Siti Muhati dari Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Perwakilan Provinsi jawa Barat. Materi yang disampaikan adalah saldo awal laporan keuangan tahun anggaran 2017. Dalam penjelasannya, disebutkan bahwa penentuan saldo awal digunakan sebagai pondasi penyusunan pencatatan keuangan OPD. Penetapan saldo awal akan berpengaruh pada laporan-laporan lain yang dihasilkan melalui sistem informasi akuntansi yang digunakan. Melalui kegiatan ini diharapkan seluruh Pejabat Penatausahaan Keuangan dan penyusun laporan keuangan OPD mengerti penyusunan saldo awal yang akan digunakan sebagai dasar penyusunan laporan keuangan OPD semester 1. (Arafat)